Minggu, 21 Januari 2018

Tol Pertama di Lampung Bisa Dinikmati Gratis!!

Sebelum kita menelaah ke dalam inti materi yang saya sajikan dalam postingan saya kali ini, ada baiknya kita mengetahui tentang tol pertama yang berada di Lampung.

Jalan Tol Bakauheni–Bandar Lampung–Terbanggi Besar (Jalan Tol Bakter) adalah jalan tol sepanjang 140,938 kilometer yang sedang dalam tahap pembangunan dan rutenya dimulai dari Pelabuhan Bakauheni(Lampung Selatan) hingga Terbanggi Besar (Lampung Tengah).

Jalan tol ini merupakan jaringan dari Jalan Trans-Sumatera. Peresmian pembangunan jalan tol ini dilakukan pada 30 April 2015 oleh Presiden Joko Widodo. Ruas Jalan Tol ini merupakan salah satu ruas di dalam Jaringan Jalan Tol Trans Sumatera yang ditugaskan langsung oleh pemerintah kepada PT Hutama Karya (Persero) sebagai Badan Usaha Jalan Tol (BUJT). Pembangunan ruas tol ini dilakukan oleh PT Pembangunan Perumahan (PP)PT Waskita KaryaPT Wijaya Karya, serta PT Adhi Karyamelalui skema penugasan dari Kementerian BUMN. Jalan tol ini rencananya mulai dioperasikan secara bertahap sebelum terlaksananya Asian Games 2018.



Lampung, CNN Indonesia -- Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono mengatakan, masyarakat dapat menggunakan Tol Bakauheni-Terbanggi Baru secara cuma-cuma dalam dua minggu pertama.

Hal itu disampaikan jelang peresmian jalur tol Trans Sumatera oleh Presiden Joko Widodo Minggu (21/1) pagi di Lampung.

"Biasanya dibebaskan dua minggu. Tapi nanti tergantung keputusan Pak Presiden karena ini adalah tol pertama di Lampung apakah ini akan dibebaskan dulu," ujar Basuki di Bakauheni, Lampung.

Basuki menuturkan, jika berbayar, pengguna tol ini setidaknya akan dikenai biaya sekitar Rp800 per kilometernya. Sehingga, tarif dari Pelabuhan Bakauheni hingga interchange Bakauheni sekitar Rp7 ribu.

Setelah diresmikan, tol ini disebut bisa langsung digunakan masyarakat. Pembangunan di seksi lainnya pun dilanjutkan sehingga ruas menuju Palembang bisa dibuka Juni nanti.

Ia meyakini, pembangunan selesai sesuai target sebab pembebasan lahan sampai Palembang sudah di atas 90 persen. Sehingga, konstruksi dapat dipercepat.

Basuki menyatakan, ruas tol ini memang menjadi bagian untuk mendukung penyelenggaraan Asian Games pada 18 Agustus hingga 2 September 2018. Tetapi, fungsi utamanya adalah guna memudahkan serta menurunkan biaya logistik.

“Kalau ini Tol Sumatera untuk logistik. Kan punya jalur lintas timur. Ini punya tol sehingga diharapkan mempercepat arus logistik,” ucapnya.

Tetapi ternyata Presiden Joko Widodo mengatakan, masyarakat terutama Lampung dapat menikmati jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar gratis hingga Juni. Hal itu disampaikan usai meresmikan jalan tol pertama di Lampung pagi tadi.



“Ini pemiliknya (Menteri BUMN Rini Soemarno) sudah bisik-bisik, dibebaskan sampai nyambung (ke Palembang),” ujar Jokowi di Bakauheni, Lampung, Minggu (21/1).

Pemerintah menargetkan, pembangunan jalan tol Lampung hingga Palembang selesai Juni 2018. Proses pembebasan lahan hingga kini sudah mencapai 90 persen. Sehingga, proses konstruksi bisa dipercepat.
Jokowi mengatakan, masyarakat Sumatera terutama Lampung bisa merasakan dan menikmati jalur tol ini sebaik mungkin bila tidak dibebankan biaya terlebih dahulu.

“Masyarakat mencoba enaknya tol seperti apa, sopir juga bisa merasakan kecepatan kalau lewat tol seperti apa,” ucap mantan Wali Kota Solo ini.

Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono menuturkan, jika masa gratis berakhir, masyarakat akan dikenakan biaya Rp800 per kilometer.




Source:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar